kabupaten pohuwato
Tindaklanjut MoU, Pemda Pohuwato dan Pemda Parigi-Moutong Tandatangani PKS
Published
2 years agoon
POHUWATO – Minggu malam, (6/8/2023) penandatanganan perjanjian kerja sama (PKS) antara Pemda Pohuwato dan Pemda Parigi-Moutong (Parimo) telah dilakukan. Penandatanganan tersebut diawali dengan PKS tentang penyelenggaraan ketentraman dan ketertiban umum, penegakan peraturan daerah, serta perlindungan masyarakat yang ditandatangani oleh Kepala Satpol PP Pohuwato, Nikson Pakaya, dan Kepala Satpol PP Parimo, Nur Srikandi Puja Passau.
Selanjutnya, PKS tentang sumberdaya manusia pertanian ditandatangani oleh Kadis Pertanian Pohuwato, Kamri Alwi, dan Plt. Kadis Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan Parimo, Nurhidayah Rahman.
PKS juga melibatkan Kadis Pangan Pohuwato dan Kadis Ketahanan Pangan Parimo untuk mengembangkan sektor pangan. Sementara di bidang perhubungan, Kadis Perhubungan Pohuwato, Hikman Katohidar, dan Kadis Perhubungan Parimo, H. Arman,S.Pd.M.Si, menandatangani perjanjian kerja sama terkait urusan pemerintahan.
Selain itu, untuk pelayanan kesehatan rujukan bagi pasien yang tidak termasuk dalam data base JKN/BPJS Kesehatan di RSUD Bumi Panua, perjanjian dilakukan oleh Direktur RSUD Buluye Napoa’e Moutong, dr. Sarlly Vero Nica, dan Direktur RSUD Bumi Panua, dr. Yenni Ahmad, serta disaksikan oleh Kadis Kesehatan Pohuwato, Fidi Mustafa, dan Kadis Kesehatan Parimo, Ellen Ludia Nelwan.
Berikutnya lagi. dilakukan pula PKS tentang kerjasamapengembangan tri dharma perguruan tinggi antara Fakultas Pemerintahan dan Sektor Publik Universitas Bina Mandiri Gorontalo dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pohuwato. PKS tersebut ditandatangani oleh Dekan Fakultas Pemerintahan dan Sektor Publik Universitas Bina Mandiri Gorontalo, Frista Iin Wahyuni, dan Sekda Pohuwato, Iskandar Datau.
Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa, menyampaikan selamat datang kepada tamu dari Parimo dan menyatakan penandatanganan PKS ini adalah tindaklanjut dari MoU yang telah ditandatangani oleh Bupati Pohuwato dan Bupati Parimo sebelumnya.
PKS ini bertujuan untuk mengendalikan inflasi, meningkatkan layanan publik, dan kesejahteraan masyarakat di kedua daerah yang berdekatan. Wabup Suharsi berharap kerjasama ini akan mempererat silaturahmi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Pohuwato dan Parimo.
“Kita tahu bersama bahwa penandatangan PKS ini adalah tindaklanjut dari MoU antara Bupati Pohuwato dan Bupati Parimo pada bulan lalu. PKS ini dalam upaya pengendalian inflasi dan peningkatan layanan publik serta kesejahteraan masyarakat antar dua daerah,” ungkapnya.
Penandatanganan PKS disaksikan oleh Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, Bupati Parimo, Samsurizal Tombolotutu, dan Wabup Suharsi Igirisa.
You may like
-
Bupati Pohuwato Bangga, Investasi BJA Group Turunkan Kemiskinan
-
Batu Nisan Almarhum Toni Mopangga Dipasang, Bupati Pohuwato Ikut Prosesi
-
Di Tengah Sinar Mentari, Bupati Saipul Memimpin Tabur Bunga Hari Pahlawan di Pohuwato
-
7 Camat Baru Resmi Menjabat: “Jika Tak Efektif, Bisa Kami Kembalikan,” Tegas Bupati
-
Bupati Pohuwato Tekankan Pentingnya Keamanan di Wilayah Lintas Trans Sulawesi
-
Ini Dia Nama Cagub Gorontalo Yang Disebut Oleh GERINDRA
Gorontalo
Tambah Kekuatan, Kodim 1313 Pohuwato Sambut Komcad Lulusan Latsarmil
Published
16 hours agoon
24/11/2025
Pohuwato – Kodim 1313 Pohuwato menyambut kedatangan empat personel Komponen Cadangan (Komcad) TNI KC yang baru saja menuntaskan Pendidikan Latihan Dasar Militer (Latsarmil) di Rindam XIII/Merdeka, Senin (24/11/2025). Penyambutan resmi tersebut dipusatkan di Markas Kodim (Makodim) 1313 Pohuwato dan berlangsung dalam suasana penuh kekeluargaan serta kedinasan.
Komandan Kodim 1313 Pohuwato, Letkol Inf Madyan Surya S. Hub, Int., M.Han., menyampaikan apresiasi kepada para personel Komcad yang dinyatakan lulus pelatihan dan kini siap mengabdi sebagai bagian dari komponen pertahanan negara. Dalam arahannya, Dandim menekankan bahwa kehadiran Komcad menjadi penguatan penting bagi sistem pertahanan semesta di wilayah Pohuwato.
“Harapan kami, kehadiran rekan-rekan Komcad dapat memperkuat sinergi pertahanan di Kabupaten Pohuwato. Tetap jaga disiplin serta semangat juang yang sudah ditempa selama pelatihan,” ujar Dandim dalam sambutannya.
Selain memberikan pengarahan, Dandim juga menegaskan pentingnya profesionalisme, loyalitas, dan kesiapsiagaan dalam setiap pelaksanaan tugas. Ia mengingatkan bahwa Komcad, meski berstatus komponen cadangan, tetap memegang peran strategis dalam mendukung tugas-tugas Kodim 1313 Pohuwato ketika dibutuhkan.
Empat personel Komcad yang diterima kali ini merupakan bagian dari upaya penguatan fungsi pertahanan di daerah, khususnya sebagai cadangan kekuatan TNI AD sesuai amanat Undang-Undang tentang Komponen Cadangan. Mereka diharapkan mampu menjadi ujung tombak dukungan pertahanan sekaligus jembatan kedekatan TNI dengan masyarakat.
Dengan bergabungnya personel Komcad di Kodim 1313 Pohuwato, diharapkan kolaborasi pertahanan antara TNI dan komponen masyarakat kian solid dalam menjaga keamanan dan stabilitas wilayah. Sinergi ini diyakini dapat memperkuat kesiapsiagaan daerah terhadap berbagai potensi ancaman, baik dari dalam maupun luar.
Advertorial
Tak Sekadar Formalitas, Penyerahan Laporan Bank Sulut-Go Direspons Positif Bupati
Published
16 hours agoon
24/11/2025
Pohuwato – Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, menerima kunjungan Pimpinan Cabang Bank Sulut-Go Marisa, Zulhijas A. Rasyid, di ruang kerja bupati, Senin (24/11/2025). Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka penyerahan resmi laporan keuangan Bank Sulut-Go untuk triwulan III (Q3) tahun 2025 sebagai bentuk pertanggungjawaban kinerja perbankan daerah.
Bupati Saipul menyambut baik penyerahan laporan tersebut dan mengapresiasi komitmen Bank Sulut-Go dalam menjaga hubungan kemitraan dengan Pemerintah Kabupaten Pohuwato. Ia berharap laporan keuangan itu dapat menjadi bahan evaluasi bersama untuk peningkatan kualitas layanan, profesionalisme, dan kinerja perbankan yang berimplikasi pada penguatan ekonomi daerah.
“Pemda Pohuwato siap bersinergi untuk pertumbuhan BSG yang lebih berkualitas,” tegas Bupati Saipul, seraya menegaskan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah dan lembaga perbankan dalam mendukung program pembangunan.
Sementara itu, Zulhijas A. Rasyid menyampaikan bahwa penyerahan laporan keuangan triwulan III tahun 2025 ini merupakan wujud transparansi dan akuntabilitas Bank Sulut-Go terhadap pemerintah daerah sebagai pemangku kepentingan. Menurutnya, sinergi yang terjalin selama ini menjadi modal penting dalam menjaga kepercayaan publik terhadap perbankan daerah.
“Alhamdulillah, Pemda, dalam hal ini Bupati Pohuwato, telah menerima laporan keuangan Bank Sulut-Go Q3 2025,” ujarnya, sembari berharap kerja sama yang telah terbangun dapat terus diperkuat di masa mendatang.
Advertorial
Momentum Baru: Pohuwato Canangkan Car Free Day Setiap Minggu
Published
17 hours agoon
24/11/2025
Pohuwato – Pelaksanaan Car Free Day (CFD) di Kabupaten Pohuwato resmi dibuka oleh Bupati Saipul A. Mbuinga di Bundaran Burung Maleo Blok Plan Marisa, Minggu (23/11/2025). Kegiatan ini disambut antusias masyarakat dari berbagai kalangan.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Iwan S. Adam, Ketua DPRD Pohuwato Beni Nento, Dandim 1313 Pohuwato, mantan Wakil Wali Kota Gorontalo Feriyanto Mayulu, Sekda Iskandar Datau, serta perwakilan forkopimda, para asisten, staf ahli bupati, pimpinan OPD, camat, pimpinan perbankan, dan ASN dari berbagai instansi.
Selain itu, tampak hadir pula jajaran organisasi wanita, di antaranya Ketua TP-PKK Pohuwato Selfi Mbuinga Monoarfa, Ketua Bidang Pembinaan Karakter Keluarga Ny. Risnawati Adam Ali, Ketua DWP Pohuwato, perwakilan Persit, KKAD, serta berbagai komunitas, pelajar, dan masyarakat umum yang turut memeriahkan suasana pagi itu.
Para pejabat senior yang tergabung dalam Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kabupaten Pohuwato juga hadir. Organisasi ini dipimpin oleh mantan Sekda Pohuwato, Djoni Nento, yang datang bersama jajaran mantan pejabat daerah lainnya.
Dalam sambutannya, Bupati Saipul A. Mbuinga menegaskan bahwa kegiatan Car Free Day merupakan langkah nyata pemerintah daerah dalam menyediakan ruang publik yang sehat, ramah lingkungan, dan inklusif bagi masyarakat. “Melalui kegiatan ini, kami ingin mengajak masyarakat untuk hidup aktif dan sehat, mengurangi polusi udara dengan membatasi kendaraan bermotor, serta memperkuat interaksi sosial antarwarga,” ujar Bupati Saipul.
Ia menuturkan bahwa Car Free Day tidak hanya menjadi wadah berolahraga dan berekreasi, tetapi juga berpotensi meningkatkan ekonomi lokal melalui kehadiran pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Menurutnya, kegiatan ini merupakan simbol komitmen pemerintah dalam menciptakan lingkungan yang lebih baik untuk generasi mendatang.
Bupati Saipul berharap agar kegiatan ini menjadi agenda rutin setiap hari Minggu dan melibatkan peran aktif seluruh elemen masyarakat. “Semakin banyak warga yang terlibat, semakin besar manfaatnya, baik bagi kesehatan, lingkungan, maupun kebersamaan sosial,” katanya.
Pada kesempatan itu, Bupati juga menyampaikan apresiasi kepada keluarga besar PWRI Pohuwato yang turut mendukung pelaksanaan CFD perdana ini. Ia menganggap kehadiran mereka sebagai bentuk nyata solidaritas dan semangat kebersamaan lintas generasi.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Parpora) Pohuwato, Rusmiati Pakaya, menjelaskan bahwa kegiatan Car Free Day akan digelar setiap hari Minggu di Bundaran Burung Maleo. “Kami mengimbau seluruh peserta agar menjaga kebersihan dan tidak membuang sampah sembarang tempat, karena fasilitas tempat sampah telah disediakan,” tegasnya.
Rusmiati menambahkan, lokasi CFD dapat dimanfaatkan oleh berbagai instansi, komunitas, maupun lembaga swasta untuk menyelenggarakan kegiatan sehat seperti jalan santai, senam bersama, atau promosi kesehatan masyarakat. “Hari ini kita mulai dengan senam zumba dan jalan sehat. Ke depan, kami berharap seluruh kegiatan pagi masyarakat bisa terpusat di sini, mengingat CFD telah resmi dibuka oleh Bupati,” ujarnya.
Dengan dibukanya Car Free Day, masyarakat Pohuwato kini memiliki ruang terbuka rutin untuk beraktivitas, berolahraga, dan menikmati suasana kota yang lebih sehat serta bebas dari polusi kendaraan bermotor.
Di Tengah Persepsi Negatif Publik, Rekomendasi Pansus Pertambangan Belum Jadi Diparipurnakan
Tak Hanya Teori, Mahasiswa Administrasi Publik UNG Buktikan Aksi lewat Website Desa Lahumbo
Sentuh Aspek Spiritual, Fakultas Teknik UNG Gelar Pelatihan Perawatan Jenazah
Tambah Kekuatan, Kodim 1313 Pohuwato Sambut Komcad Lulusan Latsarmil
Tak Sekadar Formalitas, Penyerahan Laporan Bank Sulut-Go Direspons Positif Bupati
Menakar Fungsi Kontrol di DPRD Kota Gorontalo
Panasnya Konflik Sawit! DPRD Provinsi Gorontalo dan KPK Turun Tangan
Berani Bongkar Tambang Ilegal, Aktivis Muda Gorontalo Dapat Ancaman Brutal
Langkah Strategis Nasional! Bupati Saipul Hadiri Rakor Revitalisasi Pendidikan
Fotografer Wajib Izin: Perlindungan Data Pribadi Jadi Sorotan Regulasi Fotografi
PKK GELAR JAMBORE PKK TINGKAT KABUPATEN GORUT
Kota Gorontalo Peringkat kedua Internet Paling Ngebutt se-Indonesia
PIMPIN RAPAT PENYERAPAN PROGRAM, BUPATI PUAS HASIL EVALUASI
PEMKAB GORUT BERIKAN BANTUAN RP. 1 JUTA/ORANG UNTUK JAMAAH CALON HAJI
Dua Kepala Desa Di copot Bupati
Terpopuler
-
News2 months agoMenggugat Kaum Terpelajar di Tengah Demokrasi yang Dikuasai Kapital
-
Gorontalo2 months agoDiusir Pemprov Saat Rakor, Kwarda Pramuka: “Kami yang Inisiasi Rapat, Kok Kami yang Tidak Dikasih Masuk?”
-
Gorontalo2 months agoDugaan Pungli di SPBU Popayato, Kasmat Toliango Menantang Pihak Direktur untuk Lapor Polisi
-
Advertorial2 months agoSkorsing dan Sanksi Berat untuk MAPALA UNG: Temuan Kasus Meninggalnya Mahasiswa
-
Gorontalo3 months agoTerendus Batu Hitam Ilegal Menuju Pelabuhan Pantoloan Palu, Otoritas Pelabuhan & APH Diminta Bertindak
-
Gorontalo1 month agoWarga Kota Gorontalo ini Tawarkan Konsep Dual-Fungsi Pasar Sentral: Solusi untuk Ekonomi dan Kreativitas Gorontalo
-
Gorontalo2 months agoMabuk Picu Aksi Brutal, Iptu di Pohuwato Bacok Bripka Hingga Luka Parah
-
Hiburan2 months agoKejatuhan Nas Daily: Dari Inspirasi Dunia Jadi Bahan Bully Global!
